15 Oktober, 2009

40 JUTA RAKYAT AS MISKIN


Krisis ekonomi yang melanda Negeri Paman Sam membuat hampir 40 juta rakyat AS hidup di bawah garis kemiskinan. Krisis membuat pendapatan mereka menurun tajam bahkan jadi pengangguran.

Tingkat kemiskinan di AS pada tahun 2008 mencapai 13,2 persen, naik sampai 12,5 persen dibandingkan tahun 2007. Laporan terbaru Biro Sensus AS menyebut kenaikan tingkat kemiskinan pada tahun 2008 adalah tingkat kemiskinan pada tinggi sejak tahun 1997.

"Pendapatan riil rumah tingga level menengah menurun 3,6 persen antara tahun 2007-2008 ... dan penurunan itu terjadi dalam skala yang luas," demikian laporan tahunan Poverty and Health Insurance Coverage di AS.

Dengan demikian, pada tahun 2008 rakyat miskin di AS jumlahnya menjadi 39,8 juta orang. Sedangkan pada tahun 2007, hanya 37,3 juta orang. Di AS, seseorang atau sebuah keluarga dianggap miskin jika pendapatan berada di bawah ambang batas standar kemiskinan berdasarkan jumlah orang dalam keluarga.

Ambang batas kemiskinan untuk satu individu pada tahun 2008 nilainya dibawah 11.000 dollar dan untuk keluarga besarnya 22,025 dollar. Maka jika seseorang atau keluarga pendapatannya dibawah angka itu, maka disebut orang miskin. Krisis ekonomi menjadi penyebab utanya merosotnya pendapatan individu dan keluarga di AS yang tercatat paling buruk sejak masa depresi tahun 1930-an. (ln/prtv)

Tidak ada komentar: